Inilah Esemka Rajawali, mobil rakitan siswa-siswa SMK Negeri 2 Surakarta dan SMK Warga Solo

Esemka Rajawali merupakan mobil rakitan para siswa kreatif yang bekerja sama dengan bengkel Kiat Motor Klaten, pimpinan H Sukiyat sebagai partner industri SMK Negeri 2 Surakarta dan SMK Warga Solo.
Mobil Esemka Rajawali Harga Spesifikasi Review

Spesifikasi Mobil Esemka Rajawali

Mobil yang digunakan Walikota Solo Jokowi ini merupakan varian Sport Utility Vehicle (SUV) dengan warna hitam. Mobil ini bermesin bensin dan memiliki kapasitas 1.500 cc dengan empat silinder ditambah sistem bahan bakar injeksi. Mesin Esemka Rajawali adalah KIA serupa dengan mesin yang digunakan oleh mobil Timor. Mesin tersebut memiliki kemampuan memproduksi 105 tenaga kuda pada putaran mesin 5.500 rpm.

Memiliki kapasitas tujuh penumpang dengan fitur-fitur terkini seperti power window, AC dual zone, power steering, central lock, sistem audio dengan CD, serta tak ketinggalan sensor parkir.

Esemka Rajawali mempunyai agen tunggal pemegang merek (ATPM) yang dipegang PT Solo Manufaktur Kreasi. Sukiyat mengklaim, mobil yang terinspirasi dari Toyota Prado itu terletak pada kandungan material bodi, di samping harganya yang jauh lebih murah dibanding SUV serupa. Mobil ini akan dibanderol dengan harga Rp 95 juta per unit
Berikut Pernyataan Sukiyat
Delapan puluh persen materialnya diproduksi di Indonesia. Blok mesinnya saja dibuat di industri logam rumah tangga Batur, Kecamatan Ceper, Klaten. Jika diproduksi secara massal, kami sanggup mematok harga Rp 95 juta per unit. Soal servis purnajual, kami pun menyediakan suku cadang berikut mekanik yang siaga 24 jam penuh